MEMBANGUN BRANDING DI TIKTOK

Dita Citra Oktaviana dita.citra.2301216@students.um.ac.id

Abstrak Branding merupakan elemen penting dalam kesuksesan bisnis, termasuk di platform TikTok Shop. Branding yang kuat membantu membangun kepercayaan konsumen, meningkatkan penjualan, dan menarik konsumen baru. Membangun branding yang kuat di TikTok Shop membutuhkan strategi terencana dan konsisten, termasuk menciptakan identitas brand yang unik, membangun interaksi dengan konsumen, dan memanfaatkan berbagai fitur yang tersedia di platform. Kolaborasi dengan influencer dan personal branding juga dapat menjadi strategi efektif untuk meningkatkan brand awareness dan reputasi.

Pentingkah Membangun Branding? 

Branding merupakan fondasi dari keberhasilan bisnis apapun, termasuk bisnis di TikTok Shop. Branding dilakukan untuk membangun persepsi konsumen mengenai identitas kita (Susanti & Oskar, 2018). Saat sebuah brand atau merek mendapati persaingan agresif di pasar, personalitas dan reputasi dari brand atau merek tersebut dapat membantunya untuk membedakan diri dari pesaing (Ghodeswar, 2008). Banyaknya kompetitor menjadi faktor utama  bagi para pengusaha untuk  masuk  dalam  dunia  persaingan  yang  sangat  ketat (Pradiani,  2017). Melalui branding yang kuat, sebuah perusahaan dapat membangun kepercayaan konsumen dan mempengaruhi keputusan pembelian. Konsumen yang sudah percaya cenderung akan membeli produk tersebut berulang kali. Branding yang kuat juga akan menarik konsumen baru dan meningkatkan penjualan. Dengan demikian, meningkatkan branding merupakan sebuah langkah strategis bagi keberhasilan jangka panjang sebuah bisnis. 

Branding yang Kuat Itu Seperti Apa?

Membangun branding yang kuat membutuhkan strategi terencana. Selain strategi terencana, konsisten juga merupakan salah satu kunci dalam membangun branding yang kuat. Salah satu langkah penting adalah menciptakan identitas yang unik dan tentunya mudah untuk diingat. Hal ini dapat dilakukan dengan menentukan nama brand, logo, tagline, dan visual identity yang menggambarkan pesan yang ingin disampaikan kepada orang lain. Penting untuk konsisten dalam berinteraksi dengan konsumen. Hal ini dapat dilakukan melalui konten yang menarik dan informatif. Selain itu, respon yang cepat dan ramah terhadap komentar dan pertanyaan konsumen juga merupakan hal yang penting.

Membangun branding toko bagi penjual di TikTok Shop

Brand yang kuat dan didefinisikan dengan baik dapat meningkatkan penjualan, membangun loyalitas konsumen, menciptakan brand value, dan dipandang sebagai katalisator untuk pertumbuhan bisnis (Cant et al., 2013). Membangun branding toko di TikTok Shop memerlukan strategi yang kreatif. Branding toko yang kuat dapat menarik konsumen dan meningkatkan penjualan. Membangun branding yang kuat di TikTok Shop bukan hanya tentang menciptakan identitas visual yang menarik, tetapi juga tentang membangun hubungan yang kuat dengan konsumen. Dengan memahami kebutuhan dan keinginan konsumen, serta memberikan pengalaman berbelanja yang menyenangkan, bisnis di TikTok Shop dapat membangun loyalitas konsumen dan mencapai kesuksesan jangka panjang.

Strategi Efektif dalam Membangun Branding Toko

Penting untuk memahami target audiens dan hal-hal yang sedang diminati atau sedang tren. Dengan memahami minat audiens, penjual dapat membuat konten yang relevan dan menarik bagi audiens. Konsistensi dalam gaya bahasa, visual, serta nilai-nilai produk juga sangat penting untuk memperkuat identitas toko. Penjual dapat membuat profil toko yang menarik dan informatif dengan menyertakan foto produk yang berkualitas tinggi, harga yang kompetitif, dan deskripsi produk yang menarik. Selain itu, penjual dapat membuat video konten yang berisi keunggulan produk, tutorial penggunaan produk, dan proses produksi. Setelah mengunggah video konten, penjual juga harus aktif berinteraksi dengan audiens. Beberapa hal tersebut dapat menjadi strategi dalam membangun branding toko.

Kolaborasi dengan Influencer atau Artis Meningkatkan Brand Awareness?

Durianto  (2004)  mengatakan bahwa brand awareness merupakan kesanggupan calon pembeli untuk  mengenal dan  mengingat  merek  sebagai  bagian  dari  suatu  produk  dengan  merek yang dilibatkan. Melakukan kolaborasi dengan influencer atau artis yang sesuai dengan produk kita dapat menjadi strategi yang efektif untuk meningkatkan brand awareness dan reputasi. Misalnya, seorang artis memiliki jumlah penggemar yang besar, lalu artis tersebut membuat sebuah video konten yang mempromosikan produk kita. Hal tersebut akan memicu para penggemar artis tersebut untuk membeli produk kita juga sehingga hal tersebut dapat meningkatkan penjualan.

Membangun Branding Personal di TikTok bagi Afiliator 

Personal branding dapat membantu memperkenalkan identitas individu untuk membangun citra diri yang unik. Personal branding didefinisikan sebagai proses mengembangkan, memanfaatkan, dan mengklasifikasikan informasi pribadi dan memberikan deskripsi yang baik bagi orang lain agar dengan mudah memahami identitas seseorang (Jacobson, 2020). Personal branding membantu seorang afiliator untuk membedakan dirinya dengan afiliator yang lain. Sebagai affiliator, mereka perlu menonjolkan kepribadian, minat, dan keahlian mereka dalam video konten yang mereka buat sehingga mereka dapat membangun reputasi yang baik sebagai sumber informasi yang dapat dipercaya oleh pengguna lain saat ingin membeli produk yang direkomendasikan. Identitas yang kuat memungkinkan seorang afiliator dapat lebih dekat dengan audiens mereka dan meningkatkan penjualan.

Bagaimana Cara Efektif untuk Membangun Branding Personal Afiliator?

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menetapkan identitas dan pesan yang ingin disampaikan kepada audiens. Setelah itu, afiliator harus konsisten dalam gaya penyampaian pesan untuk membangun brand recognition yang kuat. Afiliator dapat berinteraksi dengan audiens secara aktif dengan cara membalas komentar. Dengan memperhatikan kualitas konten dan interaksi aktif, afiliator dapat membentuk reputasi positif sehingga meningkatkan audiens.

Saran

Branding yang kuat dapat meningkatkan keuntungan dalam berbisnis. Ciptakan identitas brand yang unik dan mudah diingat untuk menciptakan brand awareness. Konsisten dalam berinteraksi dengan konsumen juga menjadi hal yang penting. Baik sebagai penjual maupun affiliator, branding toko atau branding personal yang kuat dapat menonjolkan diri dari para pesaing dan membangun kepercayaan konsumen. Dengan menerapkan strategi yang tepat dan konsisten, bisnis akan meraih sukses berkelanjutan.

Daftar Pustaka

Ghodeswar, B. M. (2008). Building brand identity in competitive markets: a conceptual model. Journal of product & brand management17(1), 4-12.

Susanti, E., & Oskar, D. P. (2018). Strategi branding dalam membangun ekuitas merek UMKM (Studi kasus: Pusat oleh-oleh Kota Padang). IKRAITH-EKONOMIKA1(2), 116-130.

Pradiani, T. (2017). Pengaruh sistem pemasaran digital marketing terhadap peningkatan volume penjualan hasil industri rumahan. Jurnal Ilmiah Bisnis Dan Ekonomi Asia11(2), 46-53.

Cant, M. C., Wiid, J. A., & Hung, Y. T. (2013). The importance of branding for South African SMEs: an exploratory study. Corporate Ownership and Control, 11(1), 735-744.

Durianto, D. (2004). Brand equity ten strategi memimpin pasar. Gramedia Pustaka Utama.

Jacobson, J. (2020). You are a brand: social media managers’ personal branding and “the future audience”. Journal of Product & Brand Management, 29(6), 715-727.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *